Kamis, 28 Oktober 2021

Tiga Pejabat Tersangka, Menjadi Kado Manis-manis Pahit Untuk Sang Wakil Bupati Terlantik, Akhmad Marjuki


KABUPATEN BEKASI, MM - Wakil Bupati Bekasi defitif, Ahmad Marjuki yang baru saja dilantik oleh Gubernur Jabar di Gedung Sate, Kota Bandung, langsung  mendapatkan hadiah kado manis-manis pahit, berupa ditetapkannya sebagai tersangka dalam kasus dugaan Tindak Pidana Korupsi Pengadaan Alat Berat dan Retribusi Tera, 3 (tiga) Orang Pejabat ASN di lingkungan Pemkab Bekasi, (27/10/2021).

Kepala Seksi Pidana Khusus Kejaksaan Negeri Kabupaten Bekasi Barkah Dwi Hatmoko mengatakan, pihaknya menetapkan 3 orang tersangka dalam dugaan tindak pidana korupsi.

"Hari ini sebagai mana teman teman ketahui, kami menetapkan tiga orang tersangka dari dua perkara tindak pidana korupsi,"kata Kasi Pidsus Kejari Kabupaten Bekasi Rabu, (27/10/21).

"Dalam hal ini ada dua perkara Tipikor, yang pertama Tipikor pengadaan alat berat buldozer pada Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bekasi ini sial DS yang terjadi pada tahun 2019. DS sebagai PPK pada kegiatan pengadaan alat berat tersebut," ungkapnya.

Lanjut Dwi,"Kemudian dari Dinas Perdagangan, dugaan Tipikor pada Retribusi Tera berinisial ML dan  ES ditetapkan sebagai tersangka,"sambyngnya.

"Kerugian negara pada pengadaan alat berat kisaran antar 1,4 miliar dan perkara Retribusi tera 1 M yang tidak disetorkan,"tandas Kasi Pidsus Kejari Kab.Bekasi Dwi Hatmoko .

Diketahui, Kasus dugaan tindak pidana korupsi pengadaan alat berat Grader (Buldozer) merek zoomlion type ZD220S-3 senilai Rp. 8,4 M pada Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kabupaten Bekasi pada tahun 2019.

(Red) MM

Selasa, 26 Oktober 2021

Kinerja Pelayanan LPSE Kab.Bekasi Dinilai Mengecewakan, Pelaku Usaha : 'Kalau Engga Tau Ngapain Ditempatkan Disitu!'



KABUPATEN BEKASI, MM - Kinerja pelayanan LPSE Pemkab Bekasi dikeluhkan para pelaku usaha yang bermaksud melakukan pendaftaran secara Online dengan meminta petunjuk dan arahan dari para petugas yang melayani bidang tersebut, dimana untuk memulai usahanya para pelaku usaha di wajibkan untuk mengikuti petunjuk yang di berikan petugas pendamping usai mengisi formulir pendaftaran secara manual,(26/10/2021).

Namun apa jadinya bila hal tersebut tidak kunjung terrealisasi, manakala program aplikasi yang telah disediakan oleh Pemerintah Pusat mengalami banyak kendala termasuk untuk Log-in kedalam aplikasi tersebut kendati Password telah di berikan oleh petugas dan pelaku usaha memulainya akan tetapi selalu gagal, sehingga menyebabkan proses pekerjaan sang pelaku usahapun menjadi tertunda terus menerus dan tak kunjung terselesaikan.

Hal tersebut diungkapkan oleh para pelaku usaha yang di jumpai Awak Media di Sentra LPSE Kabupaten Bekasi, salah satunya Saiful yang kebetulan sedang mengurus pendaftaran LPSE berikut Udin dan Reni.

"Permasalahannya engga bisa Log-in..dan itu lama dari bulan sembilan dan itu berulang-ulang," ungkap Saiful.

"Saya sudah tiga kali bolak balik kesini tapi hasilnya sama saja...tidak bisa Log-in..ya engga ada hasil," imbuhnya.

Menurutnya seharusnya para pekerja yang ditempatkan di bidang itu agalah orang yang benar-benar kompeten di bidang tersebut dan sudah tentu mengetahui tentang bidang pekerjaannya secara mendalam serta faham tentang seluk -beluk dibidangnya, sehingga tidak menyebabkan kekecewaan dari para pelaku usaha yang ingin melakukan usaha namun terkendala oleh Human error.

"Terus terang saya kecewa..kecewa beratlah," tukis Saiful,"Kalau memang ini mah pelayanannya harus bagus, jadi memuaskan, karena yang bekerja disitu harus tau dong bidangnya, jadi harus faham dulu..kalau engga tau ngapain di tempatkan disitu."

Senada dengan Saiful, adalah Udin dan Reni, mereka menambahkan," Seharusnya mereka semua sudah siap dengan memberikan pelayanan yang cepat dan tepat, jadi kelihatan Profesional dan tidak lamban..apa lagi kalau bersifat urgent..itu bagaimana," tandas mereka.

Petugas pelayanan LPSE, Julio dan Bima saat di konfirmasi Awak Media mengatakan,"Saya minta Sceenshootnya untuk di buatkan tiketnya lagi," kata Julio," Soalnyakan kalau tidak mendapat respon dari sana (Pemerintah Pusat-Red) saya mau ngotot sama siapa?,"tanyanya.

"Kitakan ke KLPP Pusat, kita engga bisa tatap muka, kita via Online juga, ya orang kita juga disononya masih slow response..jadi gimana?." ungkapnya.

Ketika ditanyakan terkait kendala tersebut berasal dari Komputer Error, Julio dan Bima menjawab,"Pernah beberapa kali, kita cuma buat tiket, namanya juga Online,ya..kebanyakan Aplikasi,ya..terus sama error,ya..entar bisa sendiri..engga di apa-apain, sebabkan yang namanya Aplikasikan kita juga engga tau,ya, kan bukan kita yang Job juga kan (Kerjaan Pemerintah Pusat-Red),"papar mereka.

"Jadi kita cuma di instruksikan kirim tiket ulang, itu saja, namanya saja Aplikasi ..orang saja bisa error apalagi Aplikasi," pungkas mereka.

(Jlambretta) MM


Senin, 25 Oktober 2021

Bupati Ciamis Ikuti Arahan Presiden RI Antisipasi Lonjakan Covid-19 Secara Virtual di Ruang Vidcon Pendopo


CIAMIS, MM - Sebagai bentuk antisipasi terhadap lonjakan kasus Covid-19 di Indonesia, Bupati Ciamis  Herdiat Sunarya mengikuti arahan Presiden RI, Ir. Joko Widodo secara virtual bertempat di ruang Vidcon Pendopo, Senin (25/10/2021).

Turut hadir mendampingi Bupati Ciamis, Sekretaris Daerah, Kepala BPBD, Kadis Pariwisata, Kadis Kesehatan, Kadis Sosial serta Kepala SKPD terkait lainya.
 
Dalam arahannya, Presiden menyampaikan BOR Rumah Sakit saat ini sudah berada di bawah  WHO, dan kasus harian memang secara keseluruhan berangsur turun. Namun begitu, Presiden mengatakan masyarakat harus tetap berhati-hati dan waspada, mengingat beberapa negara tren kasus positif nya kembali naik.
 
"Tren dunia saat ini naik 2%, kenaikan tersebut di duga disebabkan karena 3 hal yaitu pertama relaksasi yang terlalu cepat, kedua prokes yang tidak disiplin lagi dan terakhir PTM, " Jelas Presiden. 

"Inilah alasan kita harus tetap pada posisi waspada dan jangan sampai lengah," Tambahnya.

Beliau menuturkan, berdasarkan hasil survey, prokes di skolah yang harus di pantau adalah di kantin dan tempat parkir.

"Diharapkan kepada kepala daerah dan forkopimda agar dapat mengingatkan pada pihak sekolah, selain itu managemen pengawasan lapangan sangat diperlukan, "ungkapnya.

Menurutnya, tetap disiplin terhadap prokes menjadi kunci utama saat ini.

"Saya minta gubernur, Bupati Walikota untuk mengingatkan agar tetap meningkatkan kewaspadaan. Terdapat 105 kab/kota yg kasus positifnya naik, meskipun sedikit tapi harus di waspadai, " Terangnya.

Selanjutnya, Presiden menghimbau agar peduli lindungi dapat diterapkan di berbagai sentra kegiatan masyarakat seperti tempat wisata, mol dan pasar.
Terkait vaksinasi, Presiden berpesan agar daerah yang vaksinasinya masih rendah supaya lebih di maksimalkan.

"Daerah yang vaksinasinya rendah agar dikejar sehingga mencapai diatas 50% pada bulan November dan mencapai 70%  di bulan Desember akhir, " Katanya.
 
Selain itu, mengenai Nataru beliau mengingatkan agar kejadian tahun lalu menjadi pembelajaran agar tidak terulang di tahun ini.

"Dari pengalaman tahun lalu, nataru ini memberikan efek peningkatan penyebaran Covid yang tidak kecil, saya minta agar betul-betul di kelola dan diatur sehingga berjalan dengan baik, " Tandasnya. 

(LR) MM

Wujudkan Prajurit Taat Hukum, TNI Gelar Latihan YTP 100/PS Kepada Seluruh Prajurit di Dolok Panribuan


SIMALUNGUN, MM - Tim Hukum YTP Raider 100/PS bertempat di daerah persiapan (DP) serangan melaksanakan pembekalan Hukum Ham dan Hukum Humaniter kepada seluruh prajurit YTP Raider 100/PS di daerah latihan Dolok Panribuan,Kabupaten Simalungun Sumut. Sabtu (23/10/2021).

Kegiatan dimaksud agar para prajurit YTP Raider 100/PS mengerti dan memahami hukum dalam melaksanakan kegiatan baik didaerah aman maupun didaerah pertempuran, sehingga setiap prajurit patuh terhadap aturan yang berlaku.

Selain itu Tim Hukum juga membagikan kartu Saku/pocket card ROE, yg berisi tentang larangan dan keharusan yg dilakukan oleh prajurit YTP Raider 100/PS dalam pertempuran.

Dalam latihan YTP Raider 100/PS, tim hukum bertugas mendampingi Peleton POM dalam penjemputan tawanan perang, dengan tujuan untuk memastikan bahwa tawanan perang tersebut diperlakukan secara manusiawi sehingga tidak melanggar hukum humaniter.

Kegiatan dilaksanakan dengan prosedur kesehatan yang ketat.

(Pendi) MM

Minggu, 24 Oktober 2021

Kendati Divonis Bersalah, Ini Pertimbangan Yang Meringankan Brigadir NP Dalam Persidangan


KOTA SERANG, MM - Meski Brigadir NP resmi ditahan selama 21 hari gara-gara membanting mahasiswa saat unjuk rasa di depan kantor Pemkab Tangerang, rupanya ada kinerja baik yang selama ini telah ia lakukan untuk masyarakat,(23/10/2021).

Ia juga langsung mengakui perbuatannya dan langsung meminta maaf kepada korban dan orang tuanya secara langsung didepan publik atas kekhilafan dirinya saat bertugas. NP juga telah menyesali perbuatannya dan kooperatif dalam pemeriksaan.

Kabid Humas Polda Banten AKBP Shinto Silitonga mengatakan, Brigadir NP telah menjadi anggota Polri aktif selama 12 tahun dan telah menunjukkan loyalitasnya sebagai abdi negara.

“Brigadir NP selama 12 tahun berdinas tidak pernah dihukum baik, disiplin, kode etik profesi Polri juga sangsi pidana," kata Shinto Silitonga, Sabtu (23/10).

Lanjutnya, "Ia juga aktif dalam pengungkapan kasus-kasus yang menjadi atensi publik seperti street crime, kasus pembunuhan bahkan pengungkapan kasus narkoba,".imbuhnya.

Shinto Silitonga juga menyampaikan beberapa penghargaan yang pernah diraih Brigadir NP.

"Ada 5 penghargaan yang didapat Brigadir NP, 3 penghargaan yang diberikan oleh Kapolda Banten yaitu berhasil mengungkap kasus tindak pidana pencurian dengan kekerasan di area truck PT indorama ventures Indonesia di desa Cihuni kecamatan Pagedangan kabupaten Tangerang, penghargaan atas dedikasi dan kinerjanya ungkap kasus tindak pidana penyalahgunaan narkotika jenis sabu sebanyak 1,051 kg ekstasi sebanyak 88,9 gram dan ungkap kasus pembobolan ATM BRI serta atas dedikasi dan kinerjanya berhasil mengungkap tindak pidana curas yang terjadi di SPBU rest area km 43 A kecamatan Balaraja toko emas permata Tangerang dan pembuatan senjata api ilegal," papar Shinto Silitonga.

"Sedangkan penghargaan yang diberikan oleh Kapolres yaitu karena Brigadir NP telah berhasil mengungkap perkara pencurian dengan kekerasan dan berhasil mengungkap perkara pencurian dengan pemberatan terhadap senjata api milik anggota polri sebagaimana dimaksud dalam pasal 363 KUHP," ungkap Shinto Silitonga.

Selain itu, lanjut Shinto Silitonga, bintara Polisi itu juga memiliki istri dan anak yang harus ia nafkahi. Brigadir NP juga disebut-sebut masih berusia muda, sehingga kariernya di Kepolisian masih panjang.
“Brigadir NP memiliki istri dengan tiga orang anak dan menjadi tulang punggung keluarga. Brigadir NP masih relatif muda,” tandas Shinto Silitonga.

(*) MM

Pralatma Kekar Malindo 44-AB/2021 Dibuka Danbrigif 19/Kh di Lapangan Apel Mayonif Raider 641/Beruang, Kota Singkawang


SINGKAWANG, MM - Komandan Brigade Infanteri (Danbrigif) 19/Khatulistiwa, Kolonel Inf Fikri Ferdian, S.Sos., M.M., membuka Pra Latihan Bersama (Pralatma) Kekar Malindo 44-AB/2021 di Lapangan Apel Mayonif Raider 641/Beruang Kelurahan Bukit Batu, Kecamatan Singkawang Tengah, Kota Singkawang, Sabtu (23/10/2021).

Pralatma Kekar Malindo 44-AB/2021 diikuti oleh satu Kompi dari Yonif R 641/Bru. Mereka akan melaksanakan latihan menjelang latihan bersama dengan Tentara Diraja Malaysia yang direncanakan akan berlangsung bulan depan di Kuching, Malaysia.

Danbrigif 19/KH, Kolonel Inf Fikri Ferdian, S.Sos., M.M., saat membuka latihan menjelaskan, Pralatma ini adalah latihan penyiapan menjelang latihan bersama dengan Tentara Angkatan Darat Malaysia.

"Latihan bersama Kekar Malindo 44AB/2021 akan dibuka pada tanggal 23 November 2021 di Kamp Sriaman, Kuching, Malaysia," jelasnya.

Kolonel Fikri Ferdian menegaskan, Yonif R 641/Bru terpilih oleh Kasad untuk mengikuti Latihan Kekar Malindo tahun ini. Untuk itu, latihan ini mengandung konsekuensi harus dilaksanakan dengan baik dan sungguh-sungguh.

"Kalian harus bisa tampil baik seperti apa yang sudah ditunjukkan kemarin di Baturaja. Tidak ada yang berat kalau kita lakukan secara bersama-sama," tegasnya kepada para Prajurit peserta latihan.


Ia menyampaikan, latihan bersama nantinya menitikberatkan untuk membangun friendship atau pertemanan. Saling membangun citra angkatan masing-masing dan yang lebih luas lagi membangun citra positif negara.

"Kesempatan ini gunakan sebaik-baiknya untuk menambah pengalaman kalian termasuk membangun citra positif TNI Angkatan Darat," pesannya mengakhiri.

(Brt) MM

Sabtu, 23 Oktober 2021

SMSI Apresiasi Ukraina Terbitkan Perangko Bergambar Jenderal Sudirman Dan Dubes RI di Kyiv Ukraina


Ketua Bidang Luar Negeri SMSI Aat Surya Safaat 

JAKARTA, IT - Prangko bergambar wajah Duta Besar Republik Indonesia untuk Ukraina, Prof. Dr. Yuddy Chrisnandi baru-baru ini resmi diluncurkan di Kyiv Ukraina sebagai penghargaan atas jasanya dalam meningkatkan hubungan persahabatan Indonesia-Ukraina,(22/10/2021).

Siaran pers Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Kyiv yang diterima di Jakarta, Kamis (21/10/2021) menyebutkan, penyerahan prangko bergambar wajah Prof. Yuddy Chrisnandi itu dilakukan oleh Mr. Yuriy Kosenko, Ketua LSM “Ukraine Initiative” pada resepsi diplomatik dalam rangka perpisahan Dubes RI yang berlangsung di aula KBRI Kyiv pada 16 Oktober 2021.  
       
Selain wajah Dubes RI, pada prangko Ukraina juga diabadikan wajah Pahlawan Nasional lndonesia Jenderal Sudirman. Pencetakan perangko ini merupakan cinderamata yang disampaikan oleh Ukraina sebagai penghargaan kepada Pahlawan Nasional Indonesia yang inspirasional di Ukraina.
       
Adapun pencetakan prangko Dubes RI untuk Ukraina dilakukan sebagai penghargaan atas upaya-upaya Dubes Yuddy Chrisnandi dalam meningkatkan kerjasama Indonesia-Ukraina di berbagai bidang selama 4,5 tahun. 
       
Disebutkan pula, pencetakan cinderamata prangko berwajah Dubes RI untuk Ukraina dan wajah Pahlawan Nasional Jenderal Sudirman itu merupakan pertama kalinya dilakukan pihak Ukraina yang tentunya menjadi kebanggaan tersendiri bagi Indonesia.

Dalam kaitan ini, Ketua Bidang Luar Negeri Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Aat Surya Safaat mengapresiasi usaha-usaha Dubes RI untuk Ukraina Prof. Dr. Yuddy Chrisnandi yang telah berhasil meningkatkan hubungan dan kerjasama RI dengan Ukraina, Armenia dan Georgia serta meningkatkan citra Indonesia di kawasan Eropa Timur.

Kepala Biro Kantor Berita ANTARA New York 1993-1998 itu menilai, Prof. Yuddy Chrisnandi selaku Kepala Perwakilan RI untuk Ukraina telah menjalankan "First track diplomacy", dalam arti mendekatkan hubungan dan kerjasama antar pemerintah atau "G to G" (Government to Government) dengan baik.


Ke depan, capaian yang membanggakan ini perlu ditindaklanjuti dengan "Second track diplomacy", sebagai kegiatan diplomasi yang melibatkan para aktor nonpemerintah yang biasa dikenal dengan hubungan "B to B" (Business to Business) dan "P to P" (People to People).

"Jadi, ke depan, hubungan antar pengusaha atau hubungan bisnis dan ekonomi serta hubungan antar rakyat kedua negara perlu ditingkatkan," kata Aat.

Pemimpin Redaksi Kantor Berita ANTARA 2016 itu menambahkan, "Second track diplomacy", terutama melalui diplomasi budaya yang merupakan bagian penting dalam hubungan "P to P" perlu ditingkatkan dalam upaya meningkatkan saling pengertian dan mendekatkan hubungan antara rakyat Indonesia dan rakyat Ukraina.

"Dalam kaitan ini pula wartawan atau jurnalis di kedua negara bisa mengambil peran yang sangat signifikan dalam kerangka 'Second track diplomacy'," kata Penasehat Forum Akademisi Indonesia (FAI) itu.

(*) IT

MEDIA MAJAPAHIT

MEDIA MAJAPAHIT

BERITA TER UP-DATE

Tanpa Pengawasan Dinas SDABMBK Dan Konsultan, Disinyalir Pembangunan Turap Sub Kali Jambe Rw 25 GP Langgar Aturan

KABUPATEN BEKASI, MM - Pekerjaan Pembangunan Turap Sub Kali Jambe di Perum Graha Prima  Rw 25, Desa Mangun Jaya, Kecamatan Tambun Selatan, K...

BERITA TERKINI


MEDIA MAJAPAHIT

MEDIA MAJAPAHIT

BERITA LAINNYA